ASUS Vivobook X BAPE

Dari Gim Baru Hingga Dukungan Konsol Lebih Luas, Ini Poin Utama di Acara EA Play Live 2020!

EA Play Live 2020 Header

Gametren – EA mengumumkan sejumlah hal menarik dalam acara EA Play Live Juni 2020 yang digelar pagi tadi, mulai dari transisi ke konsol generasi berikutnya hingga dukungan platform yang lebih luas.

Acara yang digelar secara daring itu salah satunya membawa kabar gembira bagi pemain gim komputer karena EA akan memperluas saluran distribusi untuk sejumlah judul gim unggulannya dari Origin ke Steam.

Menariknya tak hanya gim-gim lawas seperti The Sims 4, Dead Space 3, Titanfall 2, A Way Out, Unravel Two, Apex Legends, FIFA 20, dan Battlefield 5, mereka juga membawa sejumlah gim yang masih dalam tahap pemesanan awal seperti FIFA 21, Madden NFL 21, Star Wars Squadrons, dan Rocket Arena.

Perusahaan gim asal California tersebut juga mengumumkan akan mengekspansi dukungan gim terbitannya ke sejumlah platform, termasuk Nintendo Switch yang akan menjadi sasaran perusahaan dalam waktu dekat.

EA Play Live bahkan sudah mengkonfirmasi sejumlah gim yang rencananya akan meluncur ke konsol portable ini seperti Burnout Paradise Remastered yang meluncur 19 Juni 2020 mendatang dan Apex Legends yang juga akan tersedia di Steam.

Acara yang digelar kurang dari satu jam itu juga menjabarkan beberapa gim generasi selanjutnya yang sedang digarap sejumlah studio, seperti seri baru Need for Speed dari Criterion, Dragon Age dari BioWare, dan seri baru Battlefield dari DICE.

Cuplikan trailer dan pembahasan lebih lanjut mengenai sejumlah gim seperti It Takes Two karya Josef Fares (pencipta A Way Out), Lost In Random karya Zoink, Rocket Arena karya Final Strike Games (FSG), dan Star Wars Squadrons pun turut memeriahkan acara EA Play Live.

Sebuah gim baru dari Motive Studios yang diklaim sebagi proyek yang ambisius dan inovatif juga ikut unjuk gigi, memperlihatkan cuplikan gameplay yang akan diusung menggunakan teknologi yang lebih modern.

Di penghujung akhir acara, EA juga menggoda para penggemar dengan sekuel baru dari Skate setelah serial tersebut vakum selama kurang lebih sepuluh tahun. Sayangnya, tidak banyak informasi yang disampaikan untuk gim ini kecuali bahwa pengembangan gim tersebut adalah nyata.

Sukindar

Penulis Gametren dengan domisili terjauh saat ini yaitu di Jogjakarta. Sukindar banyak menulis seputar kabar terbaru di dunia game.

Add comment