ASUS Vivobook X BAPE

Web Sudah Terbit! Konsol dan Peluncuran Umineko When They Cry Selanjutnya Terkonfirmasi

Web Umineko When They Cry Saku: Nekobako to Musou no Koukyoukyoku Header

Gametren – Entergram dan 07th Expansion sudah menerbitkan situs web resmi Umineko When They Cry Saku: Nekobako to Musou no Koukyoukyoku selang satu hari sejak bocoran mengenai peluncurannya kemarin.

Melalui halaman tersebut, mereka pun mengkonfirmasi bahwa gim bergenre visual novel itu bakal meluncur pada tanggal 28 Januari 2021 mendatang untuk konsol PlayStation 4 dan Nintendo Switch di wilayah Jepang.

Adapun untuk harganya, Umineko When They Cry Saku: Nekobako to Musou no Koukyoukyoku terkonfirmasi akan tersedia dengan banderol 8.000 Yen (Rp 1,1 Jutaan) untuk edisi standar, 12.000 Yen (Rp 1,7 Jutaan) edisi terbatas, dan 7.500 Yen (Rp 1 Jutaan) edisi digital.

Perlu diingat, harga yang tertera di atas belum termasuk pajak dan edisi terbatasnya pun akan membawa sejumlah aksesori tambahan seperti dudukan akrilik, koleksi gambar potret, lencana Golden Butterfly, serta coaster berbentuk elang bersayap satu.

Halaman produk pada situs tersebut pun memastikan bahwa gim berjudul Nekobako to Musou no Koukyoukyoku itu juga akan membawa spin-off gim pertarungan fantasi Umineko: Golden Fantasia.

Yang mana dalam hal ini, para penggemar dapat memainkan ekspansi berisi pertarungan 2D berjudul CROSS itu secara daring dengan sembilan belas karakter yang bisa digunakan.

Namun agar dapat memainkan petarung daring tersebut, Entergram dan 07th Expansion menandai bahwa penggemar membutuhkan keanggotaan premium dalam layanan PlayStation PlusPlus (PS +) atau Nintendo Switch Online (NSO).

Berdasarkan keterangan yang diterbitkan oleh Gematsu di dalam laporannya, Nekobako to Musou no Koukyoukyoku akan membawa delapan episode penuh dari seri Rondo of the Witch and Reasoning dan Nocturne Of Truth And Illusions.

Dan sebagai episode tambahan, Entergram dan 07th Expansion juga berencana membawa seri Tsubasa, Hane, dan Saku kepada para penggemar melalui sekuel baru gim visual novel itu.

Selain halaman web ini, Gematsu pun mengungkapkan bahwa Entergram dan 07th Expansion juga sudah mengunggah sebuah video trailer bertajuk “Occultics no Majo”.

Sesuai dengan judulnya, video tersebut menayangkan cuplikan permainan sekaligus memutar lagu berjudul “Occultics no Majo” yang diciptakan oleh Chiyomaru Shikura dan dinyanyikan Ayumu.

Sukindar

Penulis Gametren dengan domisili terjauh saat ini yaitu di Jogjakarta. Sukindar banyak menulis seputar kabar terbaru di dunia game.

Add comment