ASUS Vivobook X BAPE

Tanpa Alasan Pasti, Mary Skelter Finale Ditunda Lagi!!

Mary Skelter Finale Ditunda Lagi Header

Gametren – Compile Heart kembali mengumumkan penundaan peluncuran Mary Skelter Finale yang semula dijadwalkan rilis pada tanggal 8 Oktober bergeser menjadi 5 November 2020 mendatang.

Dalam halaman pengumumannya, studio gim asal Jepang itu meminta maaf kepada penggemar tetapi tidak mengungkapkan alasan pasti kenapa peluncuran Mary Skelter Finale harus ditunda.

Mereka hanya menyebutkan bahwa peluncuran gim Mary Skelter Finale untuk konsol PlayStation 4 dan Nintendo Switch terpaksa ditunda karena sejumlah alasan tanpa mengungkapkannya secara lebih rinci.

Yang cukup mengecewakan, Gematsu mencatat penundaan seperti ini sudah terjadi untuk kedua kalinya dalam pengembangan sekuel gim beraliran RPG berbasis dungeon tersebut.

Jika sesuai dengan rencana awal pengembangan, Compile Heart seharusnya sudah meluncurkan Mary Skelter Finale pada tanggal 27 Agustus 2020 kemarin untuk konsol PlayStation 4 maupun Nintendo Switch.

Berdasarkan laporan lain Gematsu, Mary Skelter Finale sendiri kabarnya akan menjadi penutup dari drama pembebasan yang sudah berlangsung selama Mary Skelter: Nightmares, Mary Skelter 2, dan Mary Skelter.

Dengan memanfaatkan bantuan Blood Maidens yang memiliki kekuatan khusus, karakter protagonis dalam sekuel baru tersebut harus berusaha untuk melarikan diri dari sebuah “penjara kehidupan” yang penuh makhluk aneh dan mengerikan bernama “Marchens”.

Sampai pada akhirnya, karakter protagonis dan kelompok aliansinya akan bertemu dengan Foul Feeding Overseer Tower dan gadis algojo bernama “Genocide Pink setelah lolos dari penjara kehidupan.

Mary Skelter Finale menariknya akan membawa kembali sistem dasar dari serial sebelumnya dengan beberapa elemen tambahan, seperti Zapping System yang memungkinkan pemain mengontrol lebih dari satu karakter untuk mengeksplorasi sejumlah dungeons secara bersamaan.

Selain itu, para penggemar pun dapat kembali menyelami cerita petualangan berbentuk novel visual dari Mary Skelter: Nightmares, Mary Skelter 2, dan Love Prison Tower Mary Skelter dengan tambahan Love Prison Tower Mary Skelter: True End sebagai bonus pemesanan awal.

Mary Skelter Finale rencananya akan tersedia untuk PlayStation 4 dan Nintendo Switch dalam edisi fisik yang dibanderol dengan harga 8.360 Yen (sekitar Rp 1,2 Jutaan), digital 8.030 Yen (Rp 1,1 Jutaan), serta khusus 10.560 Yen (Rp 1,5 Jutaan).

Sukindar

Penulis Gametren dengan domisili terjauh saat ini yaitu di Jogjakarta. Sukindar banyak menulis seputar kabar terbaru di dunia game.

Add comment