Gadgetren – Kamu para gamer yang suka anime atau hal lain yang berbau Jepang pasti sudah tidak asing lagi dengan Honkai Impact 3rd.
Pertama kali diluncurkan untuk perangkat mobile pada tahun 2016 lalu, game yang dikembangkan oleh miHoYo ini sekarang sudah tersedia secara resmi untuk platform PC di Asia Tenggara, termasuk Indonesia.
Tidak dapat dipungkiri kalau game yang mengambil genre Action ini rasanya akan lebih nyaman ketika dimainkan di komputer. Apalagi Honkai Impact 3rd bisa dikatakan sebagai game yang cukup berat berkat tampilan grafis yang sangat bagus hampir sekelas konsol.
Bagi kamu yang memang ingin melihat para waifu di grafis yang lebih ciamik lagi, maka memainkan Honkai Impact 3rd di PC rasanya terbilang wajib karena salah satu keunggulannya terletak pada grafis yang lebih tajam.
Tidak hanya soal resolusi saja, versi PC dari Honkai Impact 3rd juga mendukung 120 FPS untuk memberikan pengalaman animasi yang jauh lebih mulus. Segala kelebihan tersebut tentu saja bukan tanpa akibat.
Untuk bisa menikmati itu semua, game ini akan menghabiskan kapasitas penyimpanan sebesar 5 GB ketika tim Gadgetren coba unduh dengan ukuran client awal yang sangat kecil.
Ketika coba memainkannya secara langsung, Honkai Impact 3rd sepertinya membutuhkan perangkat yang punya kartu grafis dedicated karena saya mendapatkan FPS sangat fluktuatif di laptop kentang yang biasa saya gunakan sehari-hari.
Jika kamu punya perangkat PC yang mumpuni, game ini pastinya akan terasa lebih memuaskan untuk dimainkan. Tentu saja kamu dapat melanjutkan kembali progress yang telah diraih sejauh ini di mobile ke versi PC.
Cara Download dan Mainkan Honkai Impact 3rd di PC
- Kunjungi halaman resmi miHoYo untuk Honkai Impact 3rd
- Tekan tombol Download yang ada di halaman utama
- Pilih Play it on PCÂ dari menu yang muncul
- Jalankan client HI3_Global_Setup yang telah terunduh
- Pilih lokasi instalasi game
- Jalankan Honkai Impact 3rd
- Tunggu hingga proses download game sepenuhnya selesai
- Selamat bermain
Honkai Impact 3rd sebenarnya sudah bisa dimainkan di laptop maupun PC melalui emulator Gameloop yang bekerja sama dengan Tencent. Namun versi ini masih sama dengan versi mobile mengingat Gameloop hanya sebatas emulator yang telah dioptimalisasi.
Nah dengan adanya versi native PC yang baru ini, Honkai Impact 3rd akan terasa seperti game PC sebenarnya dengan berbagai peningkatan dan penyesuaian yang biasanya diharapkan ketika sebuah game di port ke PC.
AKUN SAYA TERHACK ORANG LAIN ID609074035