ASUS Vivobook X BAPE

Akhiri Musim Kelima, COD Mobile Gelar Acara Crescent Moon

COD Mobile Crescent Moon Header

Gametren – Guna mengakhiri musim kelima bertema “Steel Legion” yang digelar saat ini, Call of Duty (COD) Mobile menghadirkan tujuh buah item menarik dalam sebuah acara bertajuk Crescent Moon.

Sesuai dengan keterangan yang disampaikan oleh Activision dalam halaman blog-nya, pengguna berkesempatan mendapatkan skin Sultana untuk karakter Zero dan berbagai item Crescent Moon seperti wingsuit, ransel, hingga parasut.

Activision sebenarnya mulai menggulirkan acara Crescent Moon pada tanggal 21 April 2020 ini. Hanya saja untuk pengguna di Indonesia akan menikmatinya sedikit lebih telat karena penerbitan gim COD Mobile Indonesia dipegang oleh Garena.

Selain menghadirkan beberapa item bertema Crescent Moon, COD Mobile juga akan kembali menghadirkan beberapa mode permainan terbatas yang pernah diselenggarakan sebelumnya.

Mode Free For All salah satunya. Mode yang menghadirkan banyak musuh potensial ini bisa menjadi tempat pertarungan yang tepat untuk melatih refleks dan insting para pemain yang suka bermain secara tunggal.

Sementara bagi pemain yang suka bermain secara berkelompok, mode Gun Game Team Fight yang juga hadir dalam acara Crescent Moon bisa menjadi salah satu mode permainan terbatas yang bisa dipilih untuk dimainkan.

Dalam mode baru ini, para pemain akan bermain secara berkelompok seperti memainkan mode Team Deathmatch. Namun sedikit berbeda dari mode yang tersedia secara terus menerus itu, pemain dalam mode baru ini akan memperoleh senjata secara acak.

Tantangan Tenacity Rewarded juga akan turut mewarnai acara Crescent Moon dengan hadiah utama berupa senjata AK-47 Jade. Pemain bisa menyelesaikan daftar misi yang bisa dibuka melalui halaman Event di dalam gim untuk mendapatkan hadiah tersebut.

Berbagai macam hadiah lain juga sudah menanti para pemain dalam rangkaian acara Crescent Moon. Pemain hanya perlu masuk ke dalam gim dan menyelesaikan tantangan harian maupun mingguan yang sedang berjalan.

Yang terakhir, pemain juga berkesempatan untuk mendapatkan lebih banyak item jika mereka mau meningkatkan peringkatnya di mode Ranked baik untuk permainan Multiplayer maupun permainan Battle Royale pada musim ini.

Sukindar

Penulis Gametren dengan domisili terjauh saat ini yaitu di Jogjakarta. Sukindar banyak menulis seputar kabar terbaru di dunia game.

Add comment