Gametren – Jika kemarin ada game GTA: San Andreas yang dibagikan oleh Rockstar secara gratis, sekarang ada enam game gratis lainnya yang bisa kamu dapatkan.
Promo kali ini ditawarkan oleh Epic Games sang pemilik layanan Epic Game Store yang kini tengah bersaing dengan Steam. Belakangan ini Epic Games memang tengah memberikan game gratis setiap minggunya untuk menarik pengguna mencoba platform mereka.
Dan game gratisan terbaru yang mereka berikan kali ini merupakan Batman Arkham Collection yang berisikan tiga game dan seri Lego Batman yang juga memiliki tiga game di dalamnya. Jika ditotal, maka kamu akan mendapatkan enam game sekaligus yang dihargai sekitar $50 atau Rp 700 ribu.
Tentu saja Batman Arkham Collection merupakan yang paling penting. Seri satu ini digadang sebagai salah satu seri game Batman terbaik yang ada saat ini mulai dari segi cerita maupun gameplay yang ditawarkan. Promo ini sendiri berlangsung hingga tanggal 26 September 2019
Maka dari itu, akan sangat disayangkan kalau kamu melewati promo ini. Proses klaimnya pun sangat mudah sekali.
Untuk memilikinya, kamu hanya perlu membuat akun Epic jika belum dan kemudian mengunjungi halaman Store.
Nantinya akan ada banner di bagian atas yang memberitahukan kamu kalau tengah ada bagi-bagi game gratis. Selanjutnya, kamu hanya tinggal memasukkannya ke keranjang pembelian dan melakukan proses checkout agar game tersebut masuk ke Library. Jika sudah, maka kamu bisa mulai proses download.
Namun perlu diketahui, untuk saat ini Epic Game Store masih belum mendukung fitur-fitur yang ada di Steam seperti achievement, komunitas, badge, atau hal lainnya. Walaupun begitu, kamu para pemain Fortnite pasti sudah memiliki platform ini sehingga tidak ada ruginya jika melakukan klaim.
Dengan momentum yang tengah diberikan oleh Fortnite, saya rasa Epic Game Store bisa menjadi pemain baru yang akan sangat bersaing dengan Steam. Apalagi kini mulai banyak jejeran game yang baru tersedia terlebih dahulu melalui Steam.
Bagaimana menurut kamu? Apakah dengan adanya promo ini membuat kamu ingin mencoba layanan Epic Game Store ini?